Perlengkapan Taekwondo

Untuk dapat latihan dengan maksimal kita perlu mempersiapkan fasilitas yang digunakan untuk latihan tersebut. Bagi pemula (siswa baru) mungkin hanya perlu Do-Jang dan Dobok, untuk fasilitas lain saya kira belum tahapannya. Karena pemula (Sabuk Putih) perlu ditekankan dasar-dasar Taekwondo dengan baik.

Beberapa fasilitas yang perlu digunakan:

1. Do-Jang

Hal pertama yang perlu dan harus ada adalah tempat latihan, yang disebut Do-Jang.
Selain sebagai tempat untuk berlatih, Do-Jang juga merupakan rumah bagi pelaku Taekwondo. Kita harus merawat Do-Jang agar nyaman saat ditempati, karena Do-Jang adalah yang melambangkan komunitas kita.

 

2. Dobok & Ti

Dobok adalah seragam latihan dan Ti adalah sabuk. Jika dikatakan Dobok berarti sudah merupakan seragam lengkap. Untuk pemula diperkenankan memakai training outfit tapi dalam jangka waktu yang singkat.
Dobok menandakan bahwa olahraga yang digeluti adalah beladiri Taekwondo, jadi semua individu yang mempelajari Taekwondo harus mengenakan Dobok.

3. Pyongyo / Target

Pyongyo merupakan alat yang digunakan selama latihan. Pyongyo berfungsi sebagai alat aplikasi untuk tendangan maupun pukulan. Dalam menggunakan Pyongyo juga memiliki tekhnik, baik yang menendang maupun yang memegang.

4. Kicking/Punching-Pad

Kicking-Pad atau bantalan tendangan. Ini sama fungsinya dengan Pyongyo, tapi permukaannya lebih besar dan lebih tebal. Digunakan untuk melatih power serangan. Biasanya digunakan untuk melatih kekuatan tendangan.

5. Sand-Sack

Sand-Sack jika diartikan adalah Kantung Pasir karena bentuknya yang melingkar dan panjang. Tapi isinya bukan pasir, lain cerita kalau pada zaman dahulu, hehehe. Ini juga sama fungsinya dengan Pyongyo danKicking-Pad adalah untuk melatih pukulan dan tendangan.

6. Matras

Matras adalah alas untuk latihan dan bertanding. Matras terbuat dari bahan yang empuk untuk mengurangi tingkat kecelakaan yang urgen apabila terjatuh.

7. Protector / Guard / Shield

Protector merupakan alat pelindung yang diharuskan untuk digunakan pada saat pertandingan. Protector yang digunakan dalam Taekwondo ada beberapa jenis, diantaranya:
  • Body Protector atau pelindung bagian badan terdiri atas 2 (dua) warna, Biru dan Merah untuk menandakan sudut tanding. Nilai yang diperoleh dengan sasaran ini adalah 1 (satu) dan 2 (dua).
  • Head-Guard merupakan pelindung kepala dan juga terdiri atas 2 (dua) warna. Nilai yang diperoleh dengan sasaran ini adalah 3 (tiga) dan 4 (empat).
  • Groin Protector merupakan pelindung kelamin.
  • Forearm-Guard merupakan pelindung tangan (lengan).
  • Shin-Guard merupakan pelindung kaki (tulang kering).
  • Gum Shield merupakan pelindung bagian mulut (gigi).
Pada saat pertandingan, ada 2 (dua) metode yang digunakan untuk perhitungan skor yaitu:
  • Manual yaitu menggunakan kertas nilai dan papan nilai (whiteboard).
  • DSS (Digital Scooring System) yaitu menggunakan Sistem Elektronik seperti: alat sensor, perlengkapan monitor dan stik nilai.
Nah, itu dulu yang bisa saya bagikan sobat sekalian..